Pengalaman Gagal Narik Saldo Payoneer Lewat ATM

Hari Selasa 28 Mei adalah jadwal pembayaran yang dikirimkan oleh pihak Amazon..
nah ditanggal tersebut juga biasanya kalau aku butuh dana, langsung ke ATM Mandiri berlogo mastercard buat narik saldo payoneer langsung..

Selasa malam di sebuah minimarket bernama alfamidi aku melakukan hal seperti biasanya...
menuju ATM dan memasukkan kartu..
memasukan password empat digit > menu kredit > menu penarikan cepat > pilih nominal saldo yang akan ditarik..

biasanya setelah memilih nominal saldo, mesin akan langsung berbunyi srrrrrr sreeetttt yang menandakan uang sedang diproses untuk keluar, ,,

namun kejadian berkata lain, setelah memilih nominal, mesin atm sama sekali tak mengeluarkan bunyi,
malah yang ada di layar menu stuck terhenti pada pesan promo atm mandiri..

selang beberapa detik kartu keluar tanpa disertai keluarnya duit yang diinginkan..

mana dibelakang sudah antri beberapa orang untuk menggunakan mesin atm tersebut..

jadilah aku pulang kerumah..

apa daya, saat buka dashboard akun payoneer, saldo yang tadinya sekian berubah menjadi 0 saat aku buka...

kaget...

tentu saja,, secara bagi aku itu nominal buat THR lebaran 2019 ini..

langsung aku contact CS payoneer dan menjelaskan keluhan kejaian yang baru aku alami..

syukurlah berkat penjelasan tersebut aku mendapatkan jawaban lega seperti ini..

gagal-narik-duit-payoneer


yang intinya, ada sebuah error pada saat penarikan, dan bahwa nominal uang yang ada masih aman dan akan balik lagi ke saldo sebelumnya di menu akun payoneer saya..

kisarannya sekitar tanggal 7 juni, atau seminggu setelah hari itu..

legaaa..
jelas,, namun ada kecewanya, karena gak jadi ambil duit buat THR...

hari berikutnya aku cek saldo lagi, ternyata tidak seperti yang disampaikan CS bahwa saldo kembali tanggal 7, malah ditanggal 29 sudah masuk lagi nominal penarikan yang gagal kemarin..
lengkap dengan saldo sebelumnya..

jadilah malam itu bersama kawan, aku mencari ATM Mandiri lagi, namun dengan lokasi yang berbeda yakni ke ATM bank cabang di pasarwage..

kebetulan aku membaca kejadian baru disebuah newsfeed facebook bahwa belakangan beberapa ATM di PWT khususnya di minimarket banyak yang error dimanipulasi oknum ganjel tusuk gigi.

alhamdulillah dengan atm yang baru penarikan seperti biasanya
masukkan password > pilih menu kredit > lalu pilih penarikan cepat dan jumlah nominal...

srrrrrttttt, cekkrreekk, duit keluar juga,,
lumayan kuasa Tuhan jadi bisa buat THR dan melunasi tagihan sebelum lebaran biar jiwa bersih..


pelajaran berharganya adalah, jika anda mengalami hal seperti yang aku alami tersebut, segeralah menghubungi CS Payoneer secara live..

dan tetap berdoa kalau saldo anda masih aman..