Cara Memasang Door Closer

Door Closer yang berfunsi sebagai Penutup Pintu Otomatis ini biasa dipasang di tempat pertokoan.

Kelebihannya adalah dengan alat ini, sebuah pintu akan menutup dengan sendirinya setelah dibuka oleh beberapa orang yang masuk maupun keluar dari sebuah ruangan. tidak hanya di pertokoan saja, di beberapa perkantoran-pun juga banyak menerapkan Pemasangan Door Closer ini.

Nah dari banyaknya pengunjung website sederhana ini yang menanyakan cara pemasangan Door Closer Pada Pintu, akhirnya saya menulis sebuah artikel ini untuk anda yang mungkin saja saat ini sedang kebingungan cara memasangnya,

langsung saja lihat gambar dibawah ini ,

Pemasangan Door Closer

Lihat pada gambar diatas, bagian paling besar dari door closer itu yang ditempelkan pada pintu, ingat jangan terbalik,

jarak antara titik tengah door closer ke sisi tepi pintu rekomendasi 25cm

cara-pasang-door-closer

Pada door closer ada dua bagian penting, 1 bagian besar dan satunya lagi engsel garengan yang ditempelkan pada kusen.

Dari gambar diatas anda bisa melihat posisi engsel pada pintu disebelah mana, dan juga jarak pemasangan door closer dari pinggir pintu.

untuk panduan pasang pada pintu kanan maupun kiri, selalu lihatlah gambar ini

pengaturan-door-closer
Arah baut pengatur harus searah sama engsel, itu patokan dasarnya.. jadi kalau engsel pintunya di sebelah kanan, ya arah baut pengaturnya juga kanan..

yang ditandai panah hijau itu untuk mengatur Kecepatan Menutup dan juga Kecepatan Mengunci,, maksudnya lihat gambar dibawah ini

setting-door-closer

Garis merah merupakan kecepatan menutup, dan garis arah hijau adalah kecepatan mengunci-nya, silahkan diatur sesuka anda nantinya...
Adapun untuk alat penutup pintu otomatis ini, tidak hanya dapat dipasang pada pintu aluminium saja, untuk pintu lainnya pun seperti pintu kayu bisa juga, asal ada bagian untuk tepat dimana sekrup berada.

Dan nantinya setelah terpasang, anda coba buka dan tutup, nanti akan ada pengaturan untuk kecepatan saat menutup pintu, pengaturannya ada disebelah samping di bagian alat yang menempel pada pintu. disitu ada dua setelan.

Satu setelan kecepatan jarak menutup, satunya lagi kecepatan mengunci pada kusen.
Semoga sedikit gambar tersebut bisa memberikan gambaran bagi anda yang akan memasang alat yang dinamakan Door Closer Penutup Pintu Otomatis ini,

(update) silahkan langsung lihat Video dibawah ini, step langkah demi langkah Cara Memasang Door Closer